Pada 1 Maret 2023, aplikasi Android update dari PeduliLindungi: SATUSEHAT MOBILE akan mulai beroperasi dan bisa diakses oleh seluruh masyarakat di Indonesia. Bagi yang belum mengetahuinya, aplikasi SATUSEHAT Mobile ini merupakan update atau perbaruan dari aplikasi PeduliLindungi. Dengan kata lain, aplikasi SATUSEHAT Mobile merupakan nama baru dari aplikasi PeduliLindungi yang dirilis langsung oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.
Aplikasi Android Update dari PeduliLindungi: SATUSEHAT MOBILE

Bagi Anda yang belum memilikinya, aplikasi SATUSEHAT Mobile bisa Anda mengunduh dan menginstalnya dari Play Store. Anda bisa menggunakan link berikut ini untuk mengunduh dan menginstal aplikasi SATUSEHAT MOBILE jika tidak ingin terlalu repot.
Akan tetapi, bagi Anda yang sudah memiliki atau menginstal aplikasi PeduliLindungi sebelumnya, Anda hanya perlu memperbarui atau meng-update aplikasinya di Play Store. Dengan begitu, aplikasi PeduliLindungi yang Anda miliki akan berubah secara otomatis menjadi aplikasi SATUSEHAT Mobile.
Karena merupakan aplikasi lanjutan dari aplikasi yang sudah pernah ada, SATUSEHAT Mobile pastinya memiliki berbagai kelebihan tertentu. Hal ini tidak lain disebabkan karena adanya penyempurnaan dari aplikasi sebelumnya. Namun pastinya hal ini tidak menutup kemungkinan bahwa aplikasi ini memiliki kekurangan tertentu.
Adapun beberapa kelebihan dan kekurangan dari aplikasi SATUSEHAT Mobile adalah sebagai berikut.
· Kelebihan Aplikasi SATUSEHAT Mobile
Seperti yang sudah kita ketahui, aplikasi PeduliLindungi telah banyak membantu pemerintah maupun masyarakat dalam mempercepat penanganan pandemi COVID-19 di Indonesia. Hal ini bisa kita lihat dari penggunaan aplikasi ini secara masif mulai April 2020 lalu. Sampai saat ini pun, aplikasi yang sudah berubah nama menjadi SATUSEHAT Mobile ini pun masih banyak digunakan oleh banyak orang.
Selain membantu dalam mempercepat penanganan pandemi COVID-19, terdapat beberapa kelebihan lain dari aplikasi SATUSEHAT Mobile, yaitu sebagai berikut.
- Tidak perlu membawa rekam medis saat berpindah fasilitas layanan kesehatan karena masyarakat bisa mengakses resumenya secara digital melalui fitur RME yang terdapat di aplikasi.
- Data kesehatan masyarakat sebagai pasien dari seluruh fasilitas kesehatan, seperti rumah sakit, puskesmas, klinik, laboratorium, dan apotek akan diintegrasikan pada aplikasi sehingga tidak perlu membawa dokumen medis.
- Seluruh rekam medis atau laboratorium, seperti USG, CT scan, MRI, rekam jantung, resep obat, sampai rekam vaksinasi akan dimasukkan ke dalam aplikasi.
- Riwayat vaksinasi untuk anak-anak juga diintegrasi dalam aplikasi sehingga jika anak berpindah sekolah atau berpindah rumah/tempat tinggal, orang tua atau guru bisa mengeceknya melalui aplikasi.
- Terdapat fitur pengingat atau alarm jadwal minum obat dalam fitur yang bernama Medication Reminder.
- Fitur-fitur penanganan COVID-19, seperti sertifikat vaksin dan hasil tes antigen atau PCR, akan tetap ada pada aplikasi guna memfasilitasi masyarakat dalam beraktivitas, khususnya bepergian.
· Kekurangan Aplikasi SATUSEHAT Mobile
Walau memiliki berbagai kelebihan dari fitur-fitur baru yang ditawarkan, tetap saja aplikasi SATUSEHAT Mobile merupakan aplikasi baru. Walau perangkat lunak ini merupakan kelanjutan dari aplikasi yang telah ada, tetap saja dalam proses pengembangannya pasti terdapat hal-hal yang kurang sempurna.
Pernyataan tersebut menandakan bawah pasti ada beberapa kekurangan dari aplikasi SATUSEHAT Mobile. Berikut ini beberapa kekurangan dari aplikasi SATUSEHAT Mobile yang disampaikan oleh beberapa pengguna.
- Masih sering terjadi bug atau cacat teknis pada aplikasi, seperti data diri yang tidak bisa diperbarui dan disimpan.
- Status vaksinasi masih sering tidak ter-update atau diperbarui setelah pembaruan aplikasi PeduliLindungi menjadi SATUSEHAT Mobile.
- UX Design yang dianggap kurang user friendly, di mana banyak fitur atau visual dari aplikasi yang kurang sesuai dan membuat para penggunanya merasa kurang nyaman. Misalnya akses untuk membuka kartu vaksin terlalu rumit padahal fitur tersebut merupakan fitur yang paling sering digunakan.
Begitulah penjelasan kurang lebih dari aplikasi Android update dari PeduliLindungi: SATUSEHAT Mobile beserta kelebihan serta kekurangannya. Dilihat dari kelebihan yang dimiliki, banyak yang berharap agar aplikasi yang satu ini bisa segera direvisi dan diperbarui agar lebih sempurna. Dengan begitu, para penggunanya akan lebih terbantu lagi.